Anda warga Jawa Barat (Jabar) ? Lalu, ingin cek jumlah pajak mobil yang harus dibayarkan tahun ini ?
Tidak perlu repot. Tidak perlu pergi ke kantor Samsat . Tidak perlu juga menggunakan jasa calo untuk melakukannya.
Yang Anda perlukan hanya mendownload aplikasi SAMBARA dari Google Playstore dan tidak lama Anda akan bisa mengetahui besaran rupiah yang harus dibayarkan kepada pemerintah. Bahkan, termasuk denda, bila memang pajaknya sudah terlambat.
Mudah sekali.
Aplikasi SAMBARA
SAMBARA merupakan singkatan dari SAMSAT MOBILE JAWA BARAT. Artinya aplikasi ini memberikan beberapa layanan yang biasa disediakan oleh kantor Samsat di seluruh Propinsi Jawa Barat.
Salah satunya adalah menyediakan informasi untuk pajak tahunan mobil.
Dengan menggunakan aplikasi android ini, seorang pemilik mobil tidak perlu harus pergi ke kantor Samsat sekedar untuk mengetahui berapa besar uang yang harus disiapkan untuk membayar pajaknya. Cukup dengan membuka Sambara ia bisa menemukan informasi yang dibutuhkan.
Caranya juga tidak susah mengingat semua orang sekarang sudah terbiasa menggunakan smartphone berbasis android.
Langkah Pertama : Install Aplikasi SAMBARA
- Buka PLAYSTORE
- Masukkan kata SAMBARA ke kolom pencarian
- Cari yang memiliki LOGO seperti image di atas
- Klik “Instal” dan tunggu beberapa saat
- Sambara siap digunakan
Langkah Kedua : Mencari Informasi Pajak Mobil
- Ketahui dulu no kendaraan Anda
- Buka aplikasi SAMBARA
- Anda akan diminta memasukkan nomor kendaraan yang ingin Anda ketahui pajaknya
Catatan : Warna TNKB adalah warna plat nomor. Hitam untuk pribadi. Kuning untuk kendaraan umum. Merah untuk kendaraan dinas. TNKB bukan warna kendaraan. Kolom pertama untuk huruf pertama, seperti B/F/D, dan sebagainya. Kolom berikutnya 4 digit angka. Kolom terakhir adalah huruf yang biasa ada di belakang angka pada pelat nomor kendaraan.
- Setalah data dimasukkan klik “CARI”
- Data akan keluar seperti di bawah ini
Pilihan YA atau TIDAK di bagian bawah tidak perlu diklik jika niatnya sekedar untuk mengetahui informasi besaran pajak yang harus dibayar saja atau klik saja TIDAK. Atau jika Anda hendak membayar secara tunai di kantor Samsat.
Pilihan YA hanya diklik jika Anda ingin membayar secara online atau via ATM atau via Indomaret/Alfamaret. Bila memang hendak membayar dengan cara ini, silakan ikuti petunjuknya di Cara Membayar Pajak Kendaraan Bermotor Lewat e-Samsat Online Tokopedia (website Lovely Bogor).
Bagaimana? Praktis kan untuk cek pajak mobil online. Tidak perlu repot.