Jangan Pandang Remeh : Blog Bisa Membuat Kaya

Jangan Pandang Remeh : Blog Bisa Membuat Kaya

Banyak orang masih akan mengerutkan kening, mencibir, atau bahkan meremehkan kalau mendengar istilah blog, blogger, ngeblog/blogging, atau segala sesuatu yang berkaitan dengan blog. Masih terlalu banyak yang memandang kegiatan menulis di media blog sebagai sesuatu yang sia-sia dan tidak berguna.

“Membuang waktu!”

“Ngapain curhat di media online?”

“Pasti yang melakukan tidak punya kerjaan, sampai mau ngeblog”

Ungkapan-ungkapan seperti itu tidak jarang terdengar ketika ada seseorang yang bercerita bahwa dia sedang menekuni kegiatan ngeblog.

Saya sendiri pernah merasakan itu ketika mengatakan akan terjun ke dunia blog 4 tahun yang lalu. Beberapa tetangga terlihat tersenyum simpul tanpa berkomentar. Mereka mungkin berpikir saya gila dan orang aneh. Mungkin juga mereka berpikir kalau saya tidak tahu diri sampai mau ikutan ngeblog, sesuatu yang sering diasosiasikan dengan generasi muda/millenial.

Hanya, bisa jadi karena mereka merasa tidak enak mengatakannya secara langsung, maka hanya seulas senyuman mengejek saja yang ditampilkan.

Maklum kok.

Saya bisa mengerti sekali mengapa mereka tidak memandang sebelah mata yang namanya ngeblog.

Banyak orang yang seperti itu.

Tetapi, beberapa tahun kemudian, sekarang, orang-orang yang sama, tidak lagi berani menampilkan seulas senyum mengejek seperti itu lagi. Mereka lebih memberikan perhatian lebih bahkan ketika saya menjelaskan bahwa blog bisa membuat seseorang menjadi kaya.

Saya belum kaya materi. Belum, sama sekali belum mencapai kesana. Tetapi, saya sudah bisa menunjukkan berbagai hasil yang sudah saya dapatkan dari mengisi waktu dengan menulis di blog.

Laptop.

Kamera.

Smartphone.

Dan, yang tidak bisa ditampilkan adalah penghasilan dari blog yang dipergunakan untuk membayar cicilan mobil, si Nissan March.

Padahal, saya belum mendapatkan penghasilan ratusan juta rupiah. Baru angka minimum iklan Google Adsense saja yang didapatkan setiap bulan. Kaum blogger sih menyebutnya gajian dari Google karena memang dikirim langsung dari kantor Google dan setiap bulan dikirim via Western Union atau transfer ke rekening.

Tetapi, saya sudah merasakan bahwa blog dan segala aktivitas di dalamnya, bukanlah kegiatan iseng belaka. Blog bisa menjadi sebuah bisnis yang menghasilkan uang dan bisa membuat bloggernya menjadi kaya raya, selain terkenal tentunya.

Sebut saja nama-nama seperti Andra Alodita, Trinity, Marischka Prudence, dan masih banyak lagi nama terkenal yang meraup uang banyak dari blog mereka. Trinity berhasil menjadi penulis buku yang berdasarkan blognya. Marischka Prudence rela melepas pekerjaannya dan menjadi travel blogger.

Belum ditambah nama-nama di luar negeri, seperti Darren Rowse, Pete Cashmore, Linda Ikeji, dan tidak terhitung jumlahnya yang berhasil mendapatkan uang dollar 6 digit setiap bulannya. Semua dari kegiatan mengelola blog.

Tidak terhitung juga yang sudah berhasil, tetapi lebih senang namanya tidak diketahui.

Serius? Saya serius kok. Silakan saja coba cari nama-nama itu via Google atau ke toko buku Gramedia. Pasti Anda akan menemukan apa yang ditulis di atas.

Penggunaan blog sebagai unit bisnis sudah berkembang pesat sekali. Melebihi apa yang masih tertanam di benak banyak orang Indonesia, bahwa ngeblog itu kegiatan orang iseng saja. Lebih dari itu.

Bog adalah unit bisnis yang menguntungkan. Tentunya, jika dikelola secara benar. Butuh kerja keras dan kerja cerdas yang banyak untuk bisa menghasilkan uang dari blog. Tidak beda dengan kalau kita menjalankan sebuah bisnis.

Kerja. Kerja. Kerja.

Barulah dengan itu blog bisa menjadi mesin penghasil uang bagi bloggernya.

Jika ditekuni secara serius, blog benar-benar bisa menjadi ladang uang bagi siapapun. Banyak orang sudah menjadi kaya dan terkenal dengan menjadi blogger.

Anda mau?

Kalau mau, yang pertama harus Anda lakukan adalah membuang pandangan merendahkan terhadap blog. Bersikaplah sebagai seorang pebinis yang melihat segala sesuatu sebagai sebuah peluang untuk digarap.

Bersikaplah demikian dan pandang blog sebagai sebuah potensi yang menunggu tangan Anda untuk diolah. Pandanglah blog sebagai sebuah “tambang” yang bisa membuat Anda kaya.

Kemudian, bekerja dan berusahalah. Tidak beda dengan cara mengolah sebuah bisnis.

+ posts