Gedung Andi Hakim Nasution (Rektorat) Institut Pertanian Bogor di Dramaga

Gedung Andi Hakim Nasution (Rektorat) Institut Pertanian Bogor di Dramaga

Foto di atas adalah bangunan bernama Gedung Andi Hakim Nasution yang merupakan rektorat dari salah satu universitas negeri di Indonesia, Institut Pertanian Bogor.

Lokasinya berada di kompleks IPB Dramaga, kurang lebih 1 jam perjalanan dari pusat Kota Bogor dengan menggunakan angkutan umum. Ditambah beberapa menit berjalan kaki ke arah dalam karena gedung ini berada kurang lebih 300-400 meter dari gerbang utama yang menghadap Jalan Raya Dramaga.

Namanya diambil dari nama seorang mantan rektor dan tokoh dari IPB sendiri, Andi Hakim Nasution.

Bentuk bangunannya kental berciri khas arsitektur Jawa dan mirip dengan bangunan-bangunan yang ada di Universitas Indonesia, yang bermotifkan joglo. Tidak heran karena menurut sejarahnya, IPB adalah saudara muda dan merupakan pecahan dari universitas yang terkenal dengan jaket kuningnya.

Buat Anda yang ingin bersekolah di IPB, jangan sampai lupa bentuknya yah. Apalagi kompleks IPB itu sangat luas dan gedung ini bisa menjadi patokan arah bagi mereka yang ingin mengelilinginya.

+ posts